Kuliah Berseri IlmuKomputer.Com
Copyright © 2003 IlmuKomputer.Com
Cepat Mahir Visual Basic 6.0
Krisna D. Octovhiana
1
Cepat Mahir
Visual Basic 6.0
Krisna D. Octovhiana
mail4krisna@yahoo.com
Bab 6
Penggunaan
Struktur Kontrol IF
1.1 Mengenal Struktur Kontrol
Struktur kontrol di dalam bahasa pemrograman adalah perintah dengan bentuk (struktur) tertentu yang
digunakan untuk mengatur (mengontrol) jalannya program.
Visual Basic 6 mengenal dua jenis struktur kontrol, yaitu :
1. Struktur kontrol keputusan - digunakan untuk memutuskan kode program mana yang akan
dikerjakan berdasarkan suatu kondisi. Akan dibahas pada bab ini.
2. Struktur kontrol pengulangan - digunakan untuk melakukan pengulangan kode program. Akan
dibahas pada bab selanjutnya.
Lisensi Dokumen:
Copyright © 2003 IlmuKomputer.Com
Seluruh dokumen di IlmuKomputer.Com dapat digunakan, dimodifikasi dan
disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit), dengan syarat
tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang
disertakan dalam setiap dokumen. Tidak diperbolehkan melakukan penulisan ulang,
kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari IlmuKomputer.Com.
Kuliah Berseri IlmuKomputer.Com
Copyright © 2003 IlmuKomputer.Com
Cepat Mahir Visual Basic 6.0
Krisna D. Octovhiana
2
Ada dua bentuk struktur kontrol keputusan, yaitu :
1. Struktur IF…THEN. Akan dibahas pada bab ini.
2. Struktur SELECT…CASE. Akan dibahas pada bab selanjutnya.
Bentuk penulisan (syntax) struktur IF…THEN :
1.
IF <kondisi> THEN <kode program>
Bila <kondisi> bernilai True maka <kode program> akan dikerjakan.
2.
IF <kondisi> THEN
<blok kode program 1>
ELSE
<blok kode program 2>
END IF
Bila <kondisi> bernilai True maka <blok kode program 1> akan dikerjakan, tetapi bila <kondisi>
bernilai False maka <blok kode program 2> yang akan dikerjakan.
1.1 Contoh Program : Struktur IF…THEN
Aktifkan VB 6 melalui tombol Start.
Buka kembali project Latihan.vbp.
Tambahkan